Permasalahan PC bekerja semakin melambat sudah biasa menjadi keluhan bagi pengguna komputer. Terkadang saking stressnya mungkin langsung mengambil solusi untuk menginstall ulang saja, daripada repot mencari permasalahannya, padahal masih banyak alternatif lainnya. Beberapa hal yang harus diperhatikan untuk mengatasi masalah PC Yang Lambat :
1. Virus dan Spyware bisa menyebabkan PC melambat, oleh sebab itu bagi Anda yang gemar browsingan disarankan untuk memasang antivirus yang bisa diandalkan pada PC Anda. Gunakan antivirus yang memiliki scanner. Spywareberasal dari banner-banner dan iklan-iklan di suatu halaman web yang mulaiberaksi saat kita mengakses halaman / banner tersebut melalui sebuah browseryang memiliki celah keamanan yang tidak bagus.
Beberapa cara untuk menghapus spyware :
2. Processor Overheating. Kebanyakan prosesor mudah menghasilkan panas, sehingga membutuhkan pendingin khusus dan jenis fan khusus, sehingga pada saat temperatur prosesor meningkat melampaui batas, sistem akan melambat dan proses akan berjalan lambat. Kipas prosesor yang gagal disebabkan karena :
*Debu yang menghambat perputaran kipas secara smooth.
*Fan motor rusak.
*Bearing fan ada yang doll sehingga fan “jiggling”. Jiggling adalah jika fan yang sedang berputar ada bunyi krek-krek secara cepat disebabkan bearing fan sudah mulai doll.
3. Ram yang buruk. Beberapa situasi dapat juga karena pengaruh ram yang buruk, hal ini dikarenakan oleh : *RAM timing lebih lambat dari spesifikasi mesin yang optimal.
*RAM yang memiliki nilai minor hanya bisa dilihat setelah melalui beberapa test.
*RAM terlalu panas.
4. Harddisk yang fail. Jika harddisk sering mengalami failure, ini juga akan memperburuk performa komputer, dan jenis fail ini banyak penyebabnya, bisa sifatnya mekanis, elektronik, bahkan firmwarenya yang tidak update, harddisk ini akan menyebabkan :
*Akses time yang lambat.
*Jumlah bad sector yang terus meningkat saat di scandisk.
*Ada bluescreen yang tidak terjelaskan.
*Gagal Boot.
*Boot langsung ke harddisk.
*Disable IDE drive yang tidak terpakai.
*Set speed latency RAM.
*Matikan IO / IRQ perangkat onboard yang tidak dipakai.
*Gunakan Fast POST.
6. Disk type/controller compatibility. Biasanya motherboard sekarang sudah memiliki kontroler yang baik untuk paralel ATA disk, namun kita harus memperhatikan kabel IDE nya, karena kabel ini memiliki beberapa spesifikasi tertentu, ada yang udma 33, 66, dan 100, kalau kita lihat secara fisik, bentuk kabelnya memiliki serabut yang halus halus dan banyak, sedangkan yang udma 33 serabutnya sedikit, jadi gunakanlah kabel yang memiliki spesifikasi yang tinggi untuk disk kita.
7. Windows Services, beberapa service yang harus diperhatikan dan dimatikan jika kita tidak membutuhkanya adalah :
*FTP.
*Indexing Service.
*Remote Registry.
*Telnet.
*Remote Access.
*Remote Desktop.
*Automatic Update.
Sumber : http://id.shvoong.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar